Mocking Jay, merupakan buku terakhir dari Novel Trilogi The Hunger Games. Katniss bergabung dengan kelompok pemberontak di Distrik 13. Katniss, Finnick dan Beetee adalah orang yang berhasil diselamatkan dari Quater Quell, tetapi Peeta tetap menghilang dan ditahan oleh pemeritah. Katniss selalu dihantui oleh Presiden Snow. Setelah melalui banyak tekanan emosional, Katniss memutuskan untuk menjadi Mockingjay yang merupakan kelompok pemberontak. Katniss mendapatkan izin untuk membunuh Presiden Snow dengan bantuan senjata khusus dari Beetee.
Katniss menjadi bintang iklan untuk kubu pemberontak yang disebut propos. Katniss, Gale dan anggota lainnya dikirim ke Distrik 8 untuk melakukan misi. Mereka melihat pemandangan yang buruk yaitu pengancuran rumah sakit. Hal ini yang membuat Katniss terinspirasi untuk menuntut keadilan. Kubu pemberontak semakin kuat, sehingga pemerintah memberikan pesan melalui Peeta tentang ancaman serangan ke Distrik 13. Pemerintah juga memberikan beberapa gambaran mengenai Peeta yang sedang disiksa.
Katniss merasa sangat stress melihat perlakuan pemerintah terhadap Peeta. Pemerintah melakukan serangan ke Distrik 13, seperti apa yang Peeta katakan sebelumnya. Penduduk Distrik 13 berlindung dibawah tanah selama beberapa hari. Ketika semua sudah selesai, Katniss membuat sebuat rencana untuk menyelamatkan Peeta.
Pasukan pemberontak berhasil menuju ibukota dan menyelamatkan Peeta, namun kondisinya sangat mengkhawatirkan. Peeta sudah dicuci otak dan dia berfikir bahwa Katniss adalah musuhnya. Setiap kali Peeta melihat Katniss, maka dia akan berusaha untuk membunuhnya dan itu menjadi acara reuni yang tidak menyenangkan.
Setelah penyembuhan dari serangan Peeta, Katniss kembali menjadi bagian aksi pemberontakan. Dia pergi ke Distrik 2 dan menjadi bagian dari pertemuan untuk menentukan serangan kepada pemerintah secara manusiawi atau tidak. Gale menyarankan untuk menggunakan strategi dan senjata yang tidak manusiawi. Terjadi beberapa pertempuran dan Katniss terkena tembakan. Selama masa pemulihan, dia menjalin pertemanan dengan Johanna dan menyaksikan pernikahan antara Finnick dan Annie.
Merasa sudah baikan, Katniss kembali berlatih agar bisa bertarung lagi. Dia, Gale dan Finnick ditugaskan menjadi pasukan khusus untuk melakukan misi. Beberapa saat sebelum mereka berangkat Peeta ikut bergabung dan sepertinya itu ide yang buruk. Katniss merasa khawatir dengan nyawanya, walaupun Peeta sudah sedikit ada kemajuan, tetapi dia masih membenci Katniss. Komandan pasukan khusus yang bernama Boggs setuju agar Katniss lebih berhati-hati. Tetapi Boggs malah menjadi korban pertama. Sebelum dia tewas, dia menyerahkan Katniss untuk memberikan perintah kepada pasukannnya.
Katniss mengatakan kepada yang lainnya bahwa dia memiliki misi rahasia untuk membunuh Presiden Snow. Mereka pun mengikuti Katniss dan ini bisa menjadi misi bunuh diri. Satu persatu anggota pasukannya mengorbankan diri, agar bisa sampai ke pusat ibukota. Hanya lima orang yang tersisa, termasuk Katniss,Gale, dan Peeta. Mereka pun akhirnya harus berpisah.
Selama beberapa kali serangan, banyak anak yang tidak berdosa tewas. Anggota tim medis dari kubu pemberontak pun harus menjadi korban, salah satunya adalah Prim yang merupakan adik Katniss. Katniss merasa sangat terpukul dan kembali terpuruk. Sisi positifnya, pasukan pemberontak berhasil menguasai ibukota dan menangkap Presiden Snow. Katniss mengunjungi Presiden Snow yang sedang dipenjara. Presiden Snow mengatakan bahwa Katniss seharusnya menyalahkan Presiden Coin (pemimpin pembrontak) atas tewasnya Prim. Presiden Snow memang benar, semua itu terjadi karena serangan pemberontak dan senjata yang dibuat oleh Gale. Katniss tidak bisa memaafkan Gale atas kejadian itu.
Pada pertemuan sebelum Presiden Snow dieksekusi mati, Presiden Coin mengatakan bahwa pemenang Hunger Games yang tersisa harus melakukan voting. Pengambilan suara itu untuk menentukan hukuman apa yang akan diberikan kepada warga Ibukota. Apakah mereka akan dihukum dengan melakukan Hunger Games, seperti yang mereka lakukan kepada warga Distrik. Katniss dan pemenang Hunger Games lain menyetujui ide tersebut, sehingga the Hunger Games akan mulai kembali.
Waktu untuk eksekusi mati Presiden Snow pun tiba. Katniss memiliki tugas untuk menembak Presiden Snow dengan busur dan panahnya yang terkenal. Tetapi didetik-detik terakhir, Katniss membunuh Presiden Coin juga. Katniss sangat terpukul dan terpuruk. Walaupun waktu sudah berlalu, tetapi dia masih tenggelam dalam kesedihan.
Selanjutnya Katniss dibebaskan dari hukuman dan dia kembali ke Distrik 12 yang sudah hancur bersama Haymitch dan Peeta. Gale menghilang dan tidak kembali ke Distrik 12. Akhirnya, Katniss pun mulai bisa menerima kesedihan atas kepergian adiknya dan orang-orang yang tewas. Dia mulai menata kembali hidupnya. Dia dan Peeta kembali menjalin hubungan dan memiliki anak.
0 Comment:
Posting Komentar